Ikatan Alumni Hukum UAJY Gelar Simposium Nasional Menuju Indonesia Emas
BERITA IKAHUM
Andhika Prasetyo-Media Indonesia
1/28/20251 min baca
YOGYAKARTA - Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Atma Jaya Yogyakarta (Ikahum UAJY) menggelar Simposium Nasional bertajuk Pembangunan Hukum dan Tantangan Dinamika Global Menuju Indonesia Emas 2045 di Yogyakarta, Sabtu (8/7).
Tema tersebut diangkat sebagai upaya merespon kondisi geopolitik global dengan mitigasi risiko di bidang hukum yang terus beradaptasi menuju Indonesia emas 2045. Ikatan Alumni juga mendorong peningkatan indikator indeks demokrasi rule of law dan anti korupsi.
"Kita juga mendorong pemenuhan HAM terutama equality before the law dan acces to justice, termasuk meningkatkan inklusif sosial melalui peran organisiasi bantuan hukum. Secara khusus, kita juga mendorong peningkatan kapasitas aparat penegak hukum untuk merespons perkembangan kejahatan dan ancaman keamanan tran-nasional yang semakin kompleks," ujar Ketua Panitia Simposium Ikahum UAJY Finsensius Mendrofa melalui keterangan tertulis, Selasa (11/7).
Hasil pokok-pokok pikiran dari simposium nasional itu nantinya akan diterbitkan menjadi sebuah buku. Buku tersebut diharapkan dapat memberi kontribusi bagi pengembangan hukum di Tanah Air.
"Kami alumni Fakultas Hukum UAJY tidak mau ketinggalan. Kami ingin minimal, kalau tidak langsung, ada pokok-pokok pikiran yang bisa kami sumbangkan untuk bangsa dan negara ini terkait dengan kerangka menuju Indonesia Emas 2045," imbuhnya.
Selain simposium nasional, dalam kesempatan tersebut dilaksanakan juga musyawarah nasional dan reuni nasional 2023. Dalam Munas IKAHUM UAJY ke-II itu dilakukan Pemilihan Ketua Umum dan Pengawas untuk Periode 2023-2027. Terpilih, Johanes Widijantoro (Komisioner Ombdusman RI) sebagai Ketua Umum, dan Yuwono Saputra sebagai Dewan Pengawas.
"Acara pemilihan ketua umum Ikahum UAJY dan Dewan Pengawas ini diselenggarakan secara demokratis. Semoga ke depan, dibawah komando Bapak Johanes Widijantoro Ikahum UAJY semakin dikenal akan kiprahnya di tingkat nasional," tandasnya. (RO/Z-11)
Artikel ini telah diterbitkan di halaman mediaindonesia.com pada Selasa, 11 Juli 2023 - 13:24 WIB oleh Andhika Prasetyo dengan judul "Ikatan Alumni Hukum UAJY Gelar Simposium Nasional Menuju Indonesia Emas". Untuk selengkapnya kunjungi:
https://mediaindonesia.com/humaniora/595867/ikatan-alumni-hukum-uajy-gelar-simposium-nasional-menuju-indonesia-emas
Ikatan Alumni Fakultas Hukum UAJY menggelar Simposium Nasional di Yogyakarta.(Istimewa)
IKAHUM Atma Jogja
Ikahum Atma Jogja adalah ikatan alumni Fakultas Hukum Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang solid, berdedikasi untuk saling mendukung, berbagi pengetahuan, dan berkontribusi pada almamater dan pengembangan hukum serta masyarakat.
KONTAK:
bergabung dengan ikahum atma jogja
sekretariat@ikahumatmajogja.id
+62 812 1414 9719
© 2025 IKAHUM ATMA JOGJA